.quickedit{ display:none; }

Halaman

Rabu, 09 Januari 2013

Cara Memelihara Hamster

Hamster termasuk dalam kelompok binatang pengerat, memiliki bentuk tubuh yang lebih bulat, aneka warna bulu, ekor yang pendek dan ukuran tubuh yg kecil & bulat. Hamster adalah hewan nocturnal (yang aktif disaat sore & malam hari). Jenis-jenis hamster yang umum dipelihara di Indonesia, yakni Hamster Siria, Hamster dwarf (mini) berjenis Campbell, Hybrid, Winter White, dan Roborovskii.

Makanan utama hamster adalah biji-bijian kering yang segar. Hewan lincah ini sangat rentan terkena diare saat kita memberi makanan yang tidak semestinya (misalnya makanan instan manusia, ataupun sayur-sayuran). Sedangkan buah yang aman dikonsumsi hamster berbagai usia adalah bengkoang segar. Minimalkan pemberian makanan buatan pabrik yang mengandung banyak bahan pengawet yang bisa menyebabkan kanker. Makanan yang mengandung banyak garam dapat menyebabkan kerontokan bulu.

Mengapa Harus Hamster?

Pemeliharaannya yang tidak membutuhkan banyak space. Bau & bunyi yang minimal, serta wajah imut dengan tingkah yang lincah membuat banyak orang terhibur. Kamu bahkan bisa meletakkan kandangnya di meja belajar ataupun meja kerja kamu.

Memilih & Membeli Hamster

  • Kenali Jenis & sifat hamster. Setiap Jenis hamster memiliki sifat yang berbeda-beda. Campbell terkenal jenis yang paling suka menggigit apabila kurang berinteraksi langsung dengan pemiliknya, jenis ini kebanyakan akan sangat agresif saat memasuki usia kawin. White Winter & hybrid memiliki sifat jinak meskipun memasuki usia dewasa. Roborovskii memiliki sifat liar tapi tidak mengigit, suka berlari kencang & sangat aktif juga karakter muka yang paling imut dari jenis yang lain.
  • Pilih hamster yang tidak terlalu kurus & tidak terlalu gemuk.
  • Coba reflek si hamster dengan cara meniup tubuhnya dengam kencang. Semakin cepat reflek, semakin sehat.
  • Hamster sehat terlihat dari cara makan yang rakus & gerakan tubuh yang lincah. Mata yang jernih, telinga membuka tanpa sobekan.
  • Cek juga seluruh tubuh hamster apakah ada cacat & luka bekas tergigit/kutu/jamur.
  • Jika ingin memelihara keluarga hamster, pilihlah sepasang hamster. Jika hanya ingin sebagai teman dirumah, pilihlah 2 ekor jantan.
  • Paling baik membeli hamster sejak kecil (sekitar umur 1 bulan), karena sejak dini kita bisa mengenal & dekat dengannya, makin mudah kita menjinakkannya. kita juga bisa melihat dia perlahan tumbuh dari anak- anak menuju dewasa ^o^

Setelah Hamster Ada Dirumah
  • Biarkan dia beradaptasi dengan rumah barunya selama 1 hari.
  • Esoknya, beri dia snack dari luar kandangnya. biarkan dia tau bahwa "orang asing" yang telah membawanya pulang, bukanlah sesuatu yang perlu. ditakuti
  • Beberapa hari sesudahnya, kita coba memasukkan tangan ke dalam kandangnya, remaslah serbuk kayu sebelum memasukkan tangan ke dalam kandang.
  • Masukkan tangan perlahan kedalam kandang hamster. Ada beberapa kemungkinan yang terjadi : menggigit kecil (tanda mengidentifikasi benda2 asing yang masuk ke dalam wilayahnya), menggigit kencang (tanda menyerang untuk melindungi diri), menjerit (tanda dia ketakutan) atau dia mengendus tangan kamu.
  • Cara memegang hamster yang benar adalah dengan gerakan yang pelan (tidak tiba-tiba) mendekatkan tangan dengan posisi menyendok di depan arah mukanya. Jika kamu sudah mendapatkan hatinya, dia akan menghampiri & naik ke telapak tanganmu.
  • Hamster tidak suka terlalu lama dibelai. cukup 15 menit saja. namun sering. Dia lebih suka berlarian bebas disekitarmu (kamu bisa memakai Play Ball agar hamster kamu tidak hilang).
  • Hamster merasa tidak nyaman saat bermain denganmu jika dia : pipis & poop ditanganmu atau mengeluarkan makanan dari pipi mereka. Tandanya mereka ingin kembali ke kandang.

Cara Merawat Hamster yang Benar

Hal paling mendasar saat memulai memelihara hewan adalah atas dasar ♥kasih sayang♥, selanjutnya kamu cukup menyediakan peralatan memeliharanya. Yang tidak kalah penting adalah memperhatikan hal hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan pada hamster kamu.

Peralatan utama memelihara hamster
  • Kandang untuk hewan kecil / akuarium (makin luas makin nyaman).
  • Botol minum khusus hamster.
  • Tempat pasir mandi.
  • Tempat makan.
  • Kincir (mainan pokok dan harus ada).

Biaya Pemeliharaan Sepasang Hamster perbulan

Serbuk kayu 1 kotak : Rp 5.000 Pasir wangi 500Gr
: Rp.10.000,- Makanan 800Gr : Rp.18.000,- Snack Kuaci
: Rp.5.000,- Total Rp.38.000,-

Kegiatan rutin saat memelihara hamster
  • Memberi snack saat sore atau malam sambil bermain dengannya.
  • Mengecek botol minum, apakah macet/ bocor.
  • Ganti serbuk kayu 1 mgg sekali (atau sudah berbau, tergantung brp populasi dalam 1 kandang)
  • Cuci peralatan hamster dan keringkan, cukup 1 bulan sekali.

Hal yang perlu & boleh dilakukan
  • Cucilah tangan sampai bersih sebelum dan sesudah memegang hamster. Jika tangan anda berbau "lain" (tidak bersih), hamster akan "mencoba" tangan anda dengan menggigit.
  • Ajaklah Hamster berinteraksi langsung sesering mungkin, misal menggendong ditelapak tangan,mengelus, memberi makan dengan tangan, membiarkan dia berlarian disekitar kamu. Jadikan dia sahabat ^^
  • Memberi snack secukupnya, berupa kecambah segar atau snack khusus hamster 1-2x seminggu.
  • Mengganti posisi mainan agar dia tidak bosan.

Hal yang JANGAN dilakukan

  • Hindarkan hamster dari terik matahari langsung, bisa menyebabkan Heat Stroke. Lumpuh total yang disertai kematian.
  • Hindarkan dari angin kencang dan air.
  • Minimalkan jatuhnya hamster darimanapun asal jatuhnya.
  • Jangan memberi sayuran & buah segar sembarangan dan berlebihan, karena pencernaan hamster didesain hanya untuk biji-bijian kering saja. Berikan HANYA kecambah, bengkoang yang masih segar 1-2x seminggu, untuk menghindari hal-hal mengerikan seperti diare akut, bahkan kematian.
  • Jangan memberi terlalu banyak kuaci (Biji bunga matahari), menyebabkan hamster obesitas dan penyakit lainnya, sperti jantung dan kemandulan. Meskipun makanan ini paling disukai si hamster, namun memberikan pengaruh buruk.
  • Jangan membiarkan ada makanan membusuk di dalam kandang.
  • Jangan biarkan serbuk kayu basah / banjir, segera ganti sebuk kayu.
  • Jangan pernah mengawinkan hamster dengan varian yang berbeda. Agar gen hamster tidak merusak keturunan selanjutnya.

Vitamin & Suplemen
  • Ada kalanya hamster terlihat loyo atau kurang nafsu makan, tindakan prefentif pertama adalah dengan mencampur kan madu murni ke dalam botol minum secukupnya.
  • Beri vitamin berupa gel yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh serta nafsu makan. Juga membantu pemulihan bagi hamster yang sedang sakit.

Reproduksi Hamster
  • Hamster akan melakukan pembuahan pada umur yang berbeda tergantung pada variannya. Hamster jantan akan selalu melakukan pembuahan setiap saat, namun hamster betina memasuki masa subur setiap 3 hari sekali. Jika kamu menemukan si betina marah kepada si jantan, ini menandakan dia belum memasuki masa subur & menolak dikawini >.<
  • Usia puber syrian 3-6 minggu , lama kehamilan 15-18 hari. Jenis Campbell masuk usia puber 1-1,5 bulan, masa hamil 18-23 hari. Jenis White winter & hybrid masuk usia puber diumur 2-2,5 bulan, masa hamil 18-31 hari. Sedangkan Roborovskii puber saat umur 4-6 bulan, dengan masa kehamilan 22-30 hari
  • Ciri-ciri hamster yang hamil adalah perut yang membuncit, badan hamster berbentuk seperti buah pear, besar dibagian pinggang kebawah, puting susu mulai terlihat.
  • Tingkah lakunya (beberapa) agresif, apabila mendekati masa melahirkan.
  • Makan & minum lebih banyak dari biasanya.
  • Lebih banyak bermalas-malasan.
  • Isolasi ibu hamster yang terlihat sudah hamil besar di kandang sendiri. Alasi dengan sedikit serbuk kayu. Pindahkan semua barang selain botol minum (seperti wheel & tempat makan atau mainan lain) Hal ini bertujuan agar si ibu bisa fokus menyusui bayi-bayinya, juga mencegah si bayi terjepit barang-barang tersebut. Taruh kandang ditempat yang jarang dilewati manusia & tenang.
  • Beri tambahan makanan misalnya daun katuk, kecambah, potongan tahu, rebusan putih telur, jelly susu strawberry khusus hamster, jika perlu campurkan 3 tetes madu murni tanpa rasa tambahan kedalam minumannya.
  • Jangan bersihkan kandang hamster yang melahirkan selama minimal 2 minggu. Meskipun baunya menyengat parah.
  • Jangan sekalipun memegang bayi hamster sebelum dipisah. Hal ini bisa menyebabkan bau tangan kita menempel di badan si bayi dan menimbulkan adanya kemungkinan si bayi akan di makan si induk.
  • Anak hamster baru boleh dipisah setelah umur 3 minggu atau lebih, setelah mereka mampu makan biji-bijian sendiri. Untuk hamster roborovskii, bayi bisa dipisah setelah umur 1 bulan.

Penyatuan Hamster

Cara ini dilakukan bertujuan untuk menyamakan bau, agar hamster tidak bertengkar. Biasanya dilakukan pada saat kita membeli hamster baru yang akan disatukan dengan hamster kita dirumah, maupun pada saat mengembalikan si betina yang selesai masa menyusui dengan si jantan. Berikut langkah-langkah yang bisa dicoba lakukan:
  • Bersihkan kandang, ganti serbuk dan pasir.
  • Kelompokkan hamster dengan bau yang sama di satu wadah.
  • Ambil hamster satu per satu dengan lembut (untuk jenis campbell yang menggigit, kamu bisa memakai sarung tangan ^^v )
  • Lap daerah pusar/perut, alat kelamin hingga ke buntut beberapa kali dengan tissue basah (tissue basah untuk bayi), atau bisa juga ditaburi bedak bayi pada bagian tadi. Lalu letakkan hamster itu ke kandang yang sudah bersih.
  • Lakukan hal yang sama pada hamster lain, masukkan satu per satu.

Jika masih ada yang bertengkar, ulangi lagi tahapan diatas.
Cara ke 2 adalah dengan cara meletakkan hamster yang ingin di satukan dalam 1 kandang yang disekat dengan pembatas jeruji. setelah 3-4 hari angkat pembatas.

Sekian artikel tentang cara memelihara dan merawat hamster yang bisa disajikan oleh penulis. Semoga artikel tentang cara memelihara dan merawat hamster ini bermanfaat bagi semua orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar